Aplikasi E-Magazine Permudah Akses Informasi Kejaksaan Berbasis Digital

Kepala Kejaksaan Negeri Kaimana Anton Markus Londa. Aplikasi E-Magazine Kejagung RI memudahkan akses informasi terkait kinerja kejaksaan. (REN)

KAIMANA – Kejaksaan Negeri Kaimana, melaunching aplikasi E- Magazine Kejaksaan RI, Jumat (24/2/2023). Aplikasi ini memudahkan akses informasi sekitar kinerja capaian program kejaksaan.

Kepala Kejaksaan Negeri Kaimana Anton Markus Londa mengatakan E- Magazine merupakan aplikasi transparan, modern dan handal.

“Selain itu, kejaksaan bertransformasi untuk mengoptimalisasi desiminasi informasi publik yang terdepan melalui digitalisasi,” ujarnya saat lounchibg via virtual di aula Kejari Kaimana.

Aplikasi itu juga sebut dia untuk memenuhi hak informasi publik, sekaligus lebih interaktif menjawab masalah hukum yang dihadapi masyarakat.

“E-magazine adalah aplikasi berupa majalah digital yang memuat informasi berkala seputar kegiatan, program dan capaian kinerja kejaksaan. Dapat dibaca dan diunduh gratis,” bebernya.

Sebelumnya Kepala Kejaksaan Agung Burhanuddin di Jakarta menekankan pentingnya digitalisasi dan akses satuan kerja kejaksaan sebagai bentuk akuntabilitas publik, transparan, obyektif dan tidak berbelit- belit.

(REN/NN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!