MANOKWARI – Dominggus Mandacan diplot menjadi satu-satunya calon Gubernur Papua Barat dalam Pilkada serentak 2024. Ini diutarakan Wakil Ketua Umum DPP Partai NasDem Ahmad H.M Ali, Jumat (14/1) di Manokwari.
Partai besutan Surya Paloh itu menjadikan Dominggus calon tunggal berdasarkan penilaian dan evaluasi kerja selama menjabat sebagai Gubernur Papua Barat.
“NasDem memunculkan satu figur untuk Pilkada serentak 2024, yaitu Domingus Mandacan, bebernya.
Penegasan itu meneruskan kebiasaan NasDem yang doyan mengusung bakal calon meski perhelatan pesta demokrasi Pemilu baru berlangsung dua tahun mendatang.
Dalam pemilihan kepala daerah sebelumnya, NasDem membuktikan diri sebagai parpol yang patut diperhitungkan di Papua Barat. Meski tak membuka pendaftaran dan menetapkan calon tunggal, nyatanya NasDem menang di Kabupaten Pegunungan Arfak dan Teluk Bintuni.
Untuk memperkuat kerjasama struktur hinga tingkat bawah, NasDem memperkuat beberapa bagian yang dinilai berpotensi sebagai dukungan menuju Pemilu serentak 2024 nanti. Salah satunya Rakerwil yang bertujuan memastikan hasil Pemilu 2024 yang bisa mengusung sendiri dengan jumlah dukungan kursi lembaga parlamen yang memenuhi target. (red/nn)