DPA Perubahan Papua Barat 2023 Tinggal Menunggu Nomor Register

Pj Gubenur Papua Barat, Ali Baham Temongmere.

MANOKWARI – Pemerintah Provinsi Papua Barat memastikan Daftar Pelaksana Anggaran (DPA) APBD Perubahan 2023 akan diserahkan dalam waktu dekat.

“Untuk DPA perubahan 2023 sudah diproses, tinggal menunggu nomor register saja,” kata Pj Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere kepada nokennews.com, Rabu (8/11/2023) sore tadi.

Pj Gub Ali Baham mengaku telah berkoordinasi dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) terkait dengan proses yang telah berlangsung.

“Dalam silaturahmi dengan DPRPB, kami juga sudah sampaikan mudah mudahan dalam waktu dekat dibagikan,” ungkapnya.

Menurutnya, DPA perubahan menjadi atensi sebab berkaitan dengan tugas tugas eksekutif dan juga legislatif. Apalagi pekan ini DPRPB sudah memasuki masa reses ke tiga yang tentunya membutuhkan sejumlah anggaran.

“DPA ini untuk menunjang pelaksanaan kegiatan pemerintahan dan juga agenda DPRPB seperti reses yang sudah harus dilaksanakan. Kita juga mengejar serapan anggaran sebelum 31 Desember,” tambahnya.

(ELS/NN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!