Site icon Noken News

Forum Anak Asli 7 Suku Bintuni Dorong Sensus OAP, Pastikan Keberpihakan Otsus

Teluk Bintuni – Rencana Sensus orang asli Papua yang juga didorong Gubernur Papua Barat Dominggus Mandacan, mendapat dukungan dari banyak pihak. Salah satunya Forum Anak Asli 7 Suku Peduli Otsus Teluk Bintuni.

Sensus itu dapat berjalan dengan baik dengan dukungan semua pihak, baik pemprov, DPR Provinsi dan kabupaten serta 13 kabupaten/kota di Papua Barat.

“Pendataan atau sensus OAP sangat penting dan perlu juga didukung anggaran,” ujar Ketua Forum Anak Asli 7 Suku Peduli Otsus Teluk Bintuni Agustinus Orocomna.

Aspirasi itu disampaikan dalam agenda reses anggota DPR Papua Barat Dapil 5 Syamsudin Seknum, Sabtu (5/3) di Kabupaten Teluk Bintuni.

Menurut dia hasil sensus OAP menjadi pijakan dasar untuk implementasi Undang Undang Otonomi Khusus (Otsus) terutama dalam realisasi penggunaan dana Otsus.

Sebab sejauh ini banyak pihak bahkan masyarakat asli Papua sendiri tidak begitu mengetahui penyaluran serta penggunaan dana Otsus secara spesifik.

Ditegaskan dana Otsus yang dimaksud adalah khusus bagi orang asli Papua. Manfaat dan hasil dari dana itu harus benar dirasakan OAP.

Meski demikian Agustinus tak menampik jika realisasi dana Otsus selama 20 tahun berjalan bisa dilihat dari Afirmasi, baik TNI/Polri serta pendidikan di luar negeri khusus untuk anak-anak asli Papua.

“Banyak yang sudah menjadi tentara, polisi, pilot dan sebaginya. Tetapi dalam hal ini masyarakat lebih ingin tahu lebih rinci agar kelak memastikan jika dana Otsus tepat sasaran,” bebernya lagi.

Dicontohkan, berapa besaran spesifikasi dana Otsus untuk pendidikan, kesehatan, infrastruktur dan bidang pembangunan yang dibiayai oleh Otsus.
Untuk itu ke ke depan diharapkan ada perbedaan antara dana Otsus, DAK maupun DAU.

“Semua OPD yang menangani proyek apa pun itu, wajib menempelkan status yang jelas di papan proyek, agar masyarakat tahu asal anggaran proyek apakah Otsus atau bukan,” tegasnya.

Agustinus juga mengusulkan keterlibatan forumnya untuk mengawal dan mengawasi dana Otsus tahun ini. Tidak mencampuri soal urusan besaran anggaran tetapi lebih kepada pengawasan.

“Khusus di Teluk Bintuni, kami ingin memastikan itu. Teman-teman forum akan ikut mengawal,” singkatnya. (red/nn)

Exit mobile version