MANOKWARI – Tim Futsal putri Papua Barat, siap all out di PON XXI Aceh-Sumut 2024 dengan mengusung target final four (empat besar).
Rombongan pemain dan official bertolak menuju Medan usai menjalani training center di Bekasi Jawa Barat, Rabu 28 Agustus.
“Tim berangkat jam 6 sore WIB dari Jakarta menuju Medan,” ujar Manajer tim Futsal Papua Barat Ignatius Ever WTP kepada nokennews.com via pesan singkat.
Selama uji coba di Bekasi, tim Papua Barat mengalahkan tim futsal putri PON DKI Jakarta 3-2.
Anak asuh Sayan Karmadi juga menang 3-2 atas putri PPLP, menyusul dua kemenangan telak dari putri Enrico dengan skor 9-0 dan 11-0.
Satu-satunya kekalahan dengan skor 6-3 datang dari tim futsal putra U-20 SFF Fafage yang merupakan klub Pro Liga Futsal Indonesia.
Papua Barat bergabung di Grup B bersama Banten, Kalimantan Timur (Kaltim) dan calon juara Jawa Barat (Jabar).
“Semua lawan berat karena pasti ingin menang. Tim target tembus empat besar. Kami mohon dukungan doa dari masyarakat Papua Barat,” terang Ignatius.
“Kalau lolos empat besar, semuanya kembali ke pemain. Kalau bisa raih medali kenapa tidak,” singkatnya.
Pembukaan Sabtu 31 Agustus di GOR Futsal Diaspora Deli Serdang Sumut, antara Sumatera Utara vs DIY dan Kaltim vs Jawa Barat.
Papua Barat melawan Banten, Minggu 1 September, kemudian giliran Kaltim, Selasa 3 September dan terakhir melawan Jabar, Kamis 5 September.
(RED/NN)