MANOKWARI – Jerman meraih poin perdana di grup E Piala Dunia 2022 Qatar usai bermain imbang 1-1 melawan Spanyol di Al-Bayt Stadium, Al Core, Senin (28/11/2022). Poin krusial ini sangat penting untuk menjaga asa Jerman.
Seperti diprediksi sebelumnya, Spanyol dan Jerman sama-sama memainkan sepakbola cepat dengan tusukan lewat kedua sayap.
Spanyol mengandalkan bek sayap berpengalaman Jordi Alba dan Dani Carvajal, sedangkan Jerman dengan David Raum dan Thilo Kehrer. Ke dua tim bermain imbang di babak pertama, meski gol Rudiger untuk Jerman dianulir karena offside.
La Furia Roja unggul saat babak kedua memasuki menit ke-62. Umpan silang mendatar Jordi Alba dari sisi kiri dituntaskan menjadi gol lewat sontekan Alvaro Morata.
Morata kembali menjadi supersub seperti yang dilakukan saat Spanyol pesta 7 gol atas Costarika. Datang dari bench, pemain bernomor punggung 7 itu membuat Spanyol unggul duluan.
Die Mannschaft Jerman merespon dengan memasukan Leroy Sane, Lukas Klostermann dan Niklas Fulkrug. Nama terakhir berhasil menyamakan skor usai memanfaatkan umpan Sane-Musiala di menit 83.
Hasil ini memanaskan persaingan grup E usai Kostarika mengalahkan Jepang 1-0. Jerman akan menghadapi Kostarika dan Spanyol ditantang Samurai Biru Jepang di laga akhir.
Susunan Pemain
Spanyol : Unai Simon, Americ Laporte, Rodrigo, Dani Carvajal, Jordi Alba (Alejandro Balde 82′), Sergio Busquets, Pedri, Gavi (Niko Williams 66′), Feran Torres (Alvaro Morata 54′), Dani Olmo, Marco Asensio (Koke 66′).
Jerman : Manuel Neuer, Anthony Rudiger, Niklas Sule, David Raum (Nico Schlotterbeck 87′), Thilo Kehrer (Lukas Klostermann 67′), Ilkay Gundogan (Leroy Sane 67′), Josua Kimich, Jamal Musiala, Sergey Gnabry (Jonas Hoffman 85′), Thomas Muller (Niklas Fulkrug 67′).
(*)