Ikaljatim Serahkan Bantuan Kemanusiaan untuk Warga Terdampak Banjir Sorong

Kolaborasi IKALJATIM Korwil Manokwari dan Sorong, Minggu (28/8) serahkan bantuan untuk warga terdampak banjir di empat lokasi berbeda Kabupaten dan Kota Sorong. (Foto: RED)

SORONG – Ikatan Alumni Jawa Timur Korwil Manokwari dan Sorong, menyerahkan bantuan kemanusiaan untuk warga terdampak banjir di Sorong, Minggu (28/8).

Salah satunya 32 paket bantuan yang diserahkan di Kelurahan Malagusa Distrik Aimas Kabupaten Sorong, lokasi terparah akibat banjir menerjang Minggu (21/8).

“Di kelurahan ini terdata 32 warga terdampak banjir, dari RT 01, RT 16 dan RT 5. Saya sudah masukan data ke distrik, namun baru dari PU saja yang sudah meninjau lokasi,” beber Lurah Malagusa Yuliance Ulim.

“Terima kasih untuk Ikaljatim, bantuan ini langsung diterima warga terdampak banjir,” sebutnya sembari mengaku ini merupakan bantuan pertama bagi warganya.

Ketua Ikaljatim Korwil Manokwari Abraham Mustamu mengatakan 50 paket bantuan dengan sasaran warga terdampak banjir. Diantaranya makanan cepat saji super mie, ikan kaleng, termasuk beras, minyak goreng, susu dan daun teh serta gula.

“Memang jumlahnya tidak banyak tetapi itu bentuk kepedulian, kami kolaborasi dengan teman-teman Ikaljatim Sorong,” paparnya.

Bantuan serupa juga diserahkan di kompleks Malibela Sorong Timur dan asrama mahasiswa Bintuni kompleks Viktori.

Ketua Ikaljatim Korwil Sorong Raya Erik Paraibabo mengaku bantuan yang sama diberikan sebelumnya, lebih dari 120 paket untuk warga terdampak banjir di Melati Raya, Posko dan dapur umum SMP Muhamadiyah dan Viktori.

“Kami tanggap dan gerak cepat dengan menyiapkan sekaligus menyalurkan bantuan ke mereka yang benar-benar terdampak banjir,” singkatnya.

Ia mengaku masih banyak warga yang tentu membutuhkan bantuan sejak banjir menerjang sejumlah lokasi di kota dan kabupaten Sorong sepekan lalu. (RED/NN)

. .

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!