Ini Penjelasan P3A Papua Barat Soal Penghargaan OASE KIM

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) Provinsi Papua Barat Elsina Sesa (kanan). (Foto: RED)

MANOKWARI – Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE KIM) menggelar hajatan tahunan dengan memberi penghargaan bagi perempuan yang dinilai menginspirasi banyak orang.

Khusus untuk Tanah Papua, penghargaan OASE KIM tahun 2023 diserahkan Ketua Umum Irian Jokowi untuk wakil dari provinsi Papua Pegunungan Tengah.

Tahun ini pun Papua Barat tidak mengirim wakilnya seperti tahun 2022 lalu, perempuan inspiratif dari Kabupaten Tambrauw.

“Benar, tahun ini tak ada wakil dari Papua Barat. Tapi, sebelumya kita mengirim satu wakil dari Tambrauw,” beber Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) Provinsi Papua Barat Elsina Sesa, Sabtu (27/5/2023).

Ia menjelaskan 7 penghargaan OASE KIM di Papua Barat, dipilih berdasarkan rekomendasi setiap Kabupaten.

“Rekomendasi dari daerah dikirim ke Dirjen Otda kemudian diseleksi dan keluarlah siapa penerima penghargaan,” terang Elsina.

(RED/NN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!