KAIMANA – Komisi Penanggulangan Aids (KPA) Kabupaten Kaimana menggelar rapat koordinasi pencegahan dan penanggulangan HIV/AIDS lintas sektor. Itu merupakan langkah untuk meningkatkan pengetahuan terhadap penyebaran HIV/AIDS.
Ketua KPAD Kabupaten Kaimana Hasbulla Furuada mengaku prihatin terhadap peningkatan kasus HIV/AIDS di Kaimana yang terjadi karena rendahnya pengetahuan tentang HIV/AIDS dan Infeksi menular seks (IMS) di kalangan masyarakat dan pelajar.
“Sebagai lembaga koordinasi, saya nyatakan bahwa HIV AIDS merupakan masalah bersama, karena penyakit ini terus memberikan dampak pada anak negeri,” ungkapnya.
Oleh sebab itu kata dia, sosialisasi khusus kepada pelajar maupun masyarakat perlu digencarkan baik di perkampungan maupun diwilayah perkotaan.
“Penanganan kasus ini tidak bisa satu pihak. Jadi harus dapat ditangani oleh samu lini sektor,” tandasnya.
(REN/NN)