MANOKWARI – Tim Sepakbola putra Papua Barat, memastikan lolos ke PON XXI Aceh dan Sumut 2024. Ini sekaligus menjawab kerinduan publik sepakbola Papua Barat kurun waktu 15 tahun sejak PON Kalimantan 2008 lalu.
Meski kalah tipis 0-1 di keg kedua Pra PON dari tuan rumah Papua, Rabu 25 Oktober, tim Papua Barat tetap lolos karena mengantongi 3 poin dari kemenangan 2-1 di leg pertama.
Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Papua Barat Faisal Kelian bersyukur atas capaian itu. Menurut dia hasil ini sekaligus sebagai Hadian Ulang tahun Papua Barat ke-24, 12 Oktober.
“Ini hadiah spesial persembahan tim sepakbola Pra PON untuk ultah Papua Barat dan Ultah ke-60 Pj gubernur Papua Barat, sekaligus menjawab kerinduan selama 15 tahun,” ujarnya via ponsel Rabu (25/10/2023).
Menurut dia hasil itu sekaligus membenamkan harapan tim sepakbola Yogyakarta yang hanya mengumpulkan 1 poin dari kualifikasi grup 3.
“Seandainya Papua-Papua Barat seri, berarti Yogyakarta yang lolos. Tapi kita semua bersyukur dua tim Papua lolos PON 2024,” terangnya lagi.
Faisal lebih jauh menerangkan kualifikasi sepakbola Pra PON sebenarnya diikuti empat tim termasuk Maluku dan Maluku Utara. Hanya saja dua tim itu mundur karena masalah dukungan finansial.
“Sehingga tersisa dua tim, tuan rumah Papua dan Papua Barat,” sebut Faisal.
Tim sepakbola putra Papua Barat selanjutnya kembali ke Manokwari 28 Oktober dan akan menggelar evaluasi untuk memantapkan persiapan menunj PON.
(RED/NN)