Pesan Dominggus Mandacan: Jadikan Papua Tanah yang Damai untuk Pemilu 2024

Kepala Suku Besar Arfak Dominggus Mandacan hadiri ibadah dan pemakuan seng tahap pertama gedung baru Gereja Kristen Alkitab Indonesia (GKAI) Jemaat Bethesda, Sabtu (11/11/2023). (Foto: ELS)

MANOKWARI – Kepala Suku Besar Arfak Dominggus Mandacan, mengajak masyarakat Papua Barat menyambut pesta demokrasi tahun 2024.

Menurut dia toleransi, kerukunan dan keberagaman yang terjalin baik menjadi modal penting untuk menjaga kondusifitas daerah menuju Pemilu.

“Jamin aman untuk Indonesia, tanah Papua dan Manokwari,” sebutnya di GKAI Bethesda Soribo, Sabtu (11/11/2023).

“Pesan saya, jangan mudah terpengaruh dengan kelompok atau Kepentingan pribadi juga golongan. Ini bukan kampanye tapi sangat perlu saya sampaikan lagi,” bebernya.

Dominggus mengatakan peran para tokoh agama juga sangat penting untuk menjaga kerukunan yang tak hanya dalam lingkup jemaat tapi juga secara menyeluruh.

“Manokwari jadi rumah bersama, mari ciptakan suasana harmonis dan tunjukan kalau kita bisa,” paparnya.

Mantan gubernur Papua Barat ini tak lupa mengajak masyarakat mendukung program pembangunan yang sedang dan akan dilakukan pemerintah.

(ELS/NN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!