Pimpin Sidak Pasar, Pj Sekda Fonataba : Stok Beras, Minyak, Gula, Aman

PJ Sekda dalam Sidak harga bapok di pasar, distributor dan swalayan di Manokwari, Sabtu (23/9/2023).

MANOKWARI – Penjabat Sekda Papua Barat, Dr. Jacob Fonataba memimpin inspeksi mendadak (Sidak) di distributor, pasar dan beberapa swalayan yang ada di Manokwari, Sabtu (23/9/2023). Itu dilakukan untuk memastikan stok kebutuhan pokok terutama, beras, gula dan minyak goreng dalam status aman.

“Tadi kita sidak ke distributor, pasar wosi, sanggeng dan sejumlah swalayan.
Sejauh ini stok masih terlihat aman,” ujar Pj Sekda Sabtu malam tadi usai memimpin rapat Fordasi.

Kata dia, sidak itu mendapati adanya kenaikan harga beras premium di pasar, dari harga Rp 16.000 menjadi Rp 17.000. Meski begitu, pemerintah kata dia tidak bisa mengintervensi lebih jauh soal kenaikan harga beras premium.

Beda hal nya dengan beras non premium yang bisa diintevensi, karena bulog dengan program penyaluran beras, dapat mengendalikan kebutuhan dan harga.

“Untuk stok beras non premiun kita pastikan aman, karena di gudang bulog terdapat stok untuk September-Oktober. Sedangkan untuk November-Desember sedang dalam pemesanan. Begitu pun dengan gula dan minyak,” tandasnya.

(ELS/NN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!