Pj Gub Ali Baham di Momen Hari Panglawan : Giliran Berjuang Melawan Kemiskinan dan Kebodohan

Pj Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere saat menghadiri ziarah TMP dan ziarah laut di hari Pahlawan ke 78.

MANOKWARI – Panjabat Gubernur Papua Barat, Drs. Ali Baham Temongmere menyebut persoalan utama yang masih dihadapi bangsa ini, termasuk Papua Barat adalah kemiskinan dan kebodohan.

“Hari ini tantangan kita adalah melawan bangsa sendiri. Kemiskinan dan kebodohan masih menjadi masalah utama kita yang butuh keseriusan untuk menuntaskannya,” ujar Pj Gub Ali Baham di upacara hari pahlawan ke 78, Jumat, (10/11/2023).

Berjuang saat ini kata Ali, adalah melawan kemiskinan san kebodohan. Itu sebabnya, dibutuhkan kaum kaum milenial yang kuat untuk melawan persoalan itu dengan dukungan pemerintah.

“Pejuang kita saat itu adalah anak anak muda. Saat ibi pun demikian,” katanya.

Selain masalah, bangsa ini juga memiliki tantangan yang harus ssgera dikerjakan dan diselesaikan dengan baik tanpa menimbulkan permasalahan.

“Bagaimana mewujudkan demokrasi yang lebih baik ke depan melalui Pemilu yang demokratis. itu tantangan kita bersama,” tandasnya.

Usai upcara, Pj Gub Ali Baham dan Forkopimda melaksanakan Ziarah ke Tamam Makam Pahlawan (TMP) dan ziarah laut yang dipimpin Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI Ilyas Alamsyah.

Pj Gubernur Ali Baham didampingi isterinya serta diikuti jajaran Forkompinda menabur bunga pada pusara makam bahagia dan diakhiri dengan doa bersama.

(ELS/NN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!