MANOKWARI – Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perkebunan (TPHBUN) Papua Barat, menargetkan luasan areal tanam mencapai 40 hektare. Ini komitmen untuk menindaklanjuti program sejuta hektar perluasan lahan dari kementerian.
Plt. Kadis TPHBUN Agustinus Warbaal, S. Sos., MP, mengatakan program diawali dengan pembukaan lahan satu hektare penanaman padi sawah.
“Kawasan perluasan areal tanam yang ada sekira 100 hektare. Kami siapkan termasuk usulan anggaran untuk APBD-Perubahan,” ujarnya Rabu 2 Oktober.
Menurut dia pengajuan program perluasan lahan, disesuaikan dengan laporan akhir seperti optimalisasi lahan baru atau lahan yang akan dibuka.
“Kami sinkronkan data bersama Badan Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) dan juga Polbangtan,” ujarnya lagi.
Koordinasi areal luasan tanam juga dilakukan bersama Kodam XVIII/Kasuari, yang sebelumnya menanam padi di Kampung Bowi, Distrik Masni, Kabupaten Manokwari.
Ia menyebut program bersama Kodam sebagai bagian dari upaya untuk mengembangkan potensi pertanian, termasuk mendukung pemenuhan kesejahteraan petani padi sawah.
Selain perluasan areal tanam, dinas TPHBUN juga meningkatkan program yang mengarah ke pemanfaatan potensi lahan seperti padi sawah di Kabupaten Manokwari Selatan.
“Selain itu juga tak lupa untuk mendorong pengembangan pangan lokal seperti ubi kayu, ubi jalar dsn jagung,” singkatnya.
(ELS/NN)