KAIMANA – Polres Kaimana memburu seorang pria yang belum jelas identitasnya usai nyaris merudapaksa seorang siswi SMP berusia 13 tahun, Jumat (20/5) sekira pukul 11.00 WIT.
Kejadian itu berlangsung cepat di jalur lingkar Kilo Nol arah Kampung Coa, tepatnya di jembatan Biru.
Berawal saat pelaku dengan sepeda motornya membuntuti korban yang dalam perjalanan pulang dari sekolah. Setelah melihat situasi di lokasi memungkinkan untuk beraksi, pelaku kemudian menyekap korban dari arah belakang.
Kapolres Kaimana AKBP I Ketut Widiarta S.IK., MH mengatakan aksi pelaku secara tiba-tiba membuat korban syok. Beruntung aksi pelaku tak berlanjut karena korban melawan.
“Pelaku tiba-tiba menyekap mulut korban agar tak berteriak, beruntung korban berhasil melepaskan diri,” terang Kapolres melalui Kasat Reskrim IPTU Seno Hartono Hadinoto.
Korban kemudian bergegas meninggalkan lokasi dan memberitahu orang di sekitar termasuk keluarganya. Sayangnya pelaku langsung kabur karena tidak ditemukan keberadaannya di lokasi kejadian.
Polisi telah meminta keterangan untuk mengungkap identitas pelaku yang sebenarnya. Meski demikian korban sempat di bawa ke rumah sakit dan mendapat perawatan. Ia juga masih trauma dengan kejadian itu. (REN/NN)