MANOKWARI – Renovasi situs sejarah Injil di Pulau Mansinam, Manokwari, ditargetkan rampung 30 Januari 2023.
Pekerjaan sejumlah situs sejarah tersebut melibatkan 300 orang dengan dukungan anggaran renovasi Rp.4,5 miliar.
Plt. Kadis Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) provinsi Papua Barat Yohanis Momot mengatakan pekerjaan renovasi situs sudah hampir rampung.
“Kita target renovasi situs-situs sejarah masuknya Injil di Pulau Mansinam, rampung 30 Januari,” ujarnya Jumat (27/1/2023) di Manokwari.
Ia merinci renovasi diantaranya mengganti seluruh keramik tugu pendaratan dua Penginjil Ottow dan Geissler.
“Yang cukup berat adalah renovasi gereja, hampir seluruh atapnya rusak dan sudah diperbaiki semua,” akunya.
Penjabat Gubernur Papua Barat Paulus Waterpauw akan meninjau persiapan Pulau Mansinam, sebelum perayaan HUT ke-168, tanggal 5 Februari 2023.
Pj Sekda Papua Barat Dance Sangkek membenarkan situs Injil yang dibangun mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, dalam kondisi rusak.
“Tugu pendaratan dan gereja harus direnovasi. Saya perintahkan PUPR untuk membenahi semua,” singkatnya.
(RED/NN)