MANOKWARI – Lembaga Masyarakat Adat (LMA) Papua Barat menerbangkan bendera Merah Putih berukuran raksasa bersama ratusan balon gas di langit Manokwari, Selasa (17/8). Sehari sebelumnya, upaya menerbangkan bendera raksasa itu gagal akibat factor cuaca.
“Ini kerjasama tim yang kompak, tepat pukul 12.00 WIT, Bendera Merah Putih terbang dan berkibar di langit Manokwari,” kata Sekertaris LMA Papua Barat Franky Umpain.
Ia mengajak kaum muda Papua sebagai garda terdepan sekaligus agen perubahan untuk memanfaatkan beragam program Afirmasi agar kelak menjadi tuan di atas negeri sendiri.
“76 tahun kemerdekaan RI adalah bagian yang tak terpisahkan dari kemajuan Papua Barat saat ini. Pemuda Papua Barat harus berkarya bagi masyarakat adat dan tanah air Indonesia,” bebernya.
Ketua Garuda Merah Putih (GMP) Papua Barat Samuel Mandowen menyebut 76 tahun kemerdekaan RI diraih dengan penuh perjuangan dan pengorbanan yang patut dihargai. Momentum ini harus menjadi kebangkitan pemuda Papua untuk meraih masa depan yang lebih baik. (red/nn)