Papua Barat Rangking 3 KUB, Lakotani : Modal Baik Sambut Ramadhan 2022

Wakil Gubernur Papua Barat Mohamad Lakotani, SH., M.Si. (Foto : ELS/NN)

MANOKWARI – Toleransi umat beragama menjadi hal utama dalam meletakan dasar yang kokoh membina harmonisasi dari kemajemukan masyarakat di Provinsi Papua Barat.

Wakil Gubernur Papua Barat Mohamad Lakotani, SH., M.Si mengatakan kerukunan umat beragama (KUB) sangat luar biasa di Papua Barat. Ini menjadi modal yang baik untuk menyambut datangnya Bulan Ramadhan 2022.

Papua Barat menempati urutan tiga besar Indeks KUB Tahun 2021 dengan 81,4 persen, di bawah Sulawesi Utara dengan 81,9 persen. Posisi teratas ditempati Provinsi Nusa Tenggara Timur dengan 84,2 persen KUB.

“Dukungan antar umat beragama di Papua Barat sangat baik dan bisa dicontoh daerah lain. Saling menghargai dan menghormati antar sesama mewujudkan itu,” ujarnya saat ditemui di kediamannya, Sabtu (2/4).

Kerukunan itu diakui pula menjadi landasan yang kuat untuk terus meningkatkan berbagai program pembangunan di Bumi Kasuari Papua Barat.

Lakotani mengimbau seluruh masyarakat ikut menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif jelang ibadah puasa 1 Ramadhan 1443 Hijriah, Minggu (3/4).

“Agar ibadah berjalan khusyuk dan tenang sesuai harapan semua umat beragama di Papua Barat,” paparnya.

Lakotani yang juga Ketua Dewan Pengurus Masjid Indonesia (DMI) Papua Barat menilai bulan Ramadhan kali ini jadi momentum umat Islam meningkatkan iman dan taqwa.

Dengan demikian akan terciptanya kepribadian umat yang baik dalam menjaga hubungan antar sesama anak bangsa di Papua Barat dan juga Indonesia. (ELS/NN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!