Kapolda Papua Barat Irjen Jhonny Edison Isir Tiba di Manokwari

Kapolda Papua Barat Irjen Jhonny Edison Isir (kiri) saat tiba di Bandar Udara Rendani Manokwari, Sabtu (23/12/2023). (Foto: RED)

MANOKWARI – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Polda Papua Barat Jhonny Edison Isir tiba di Bandara Rendani Manokwari, Sabtu (23/12/2023).

Ia disambut Pj Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere dan forkopimda juga tokoh masyarakat.

Sebelumnya Jhonny berpangkat Brigadir Jenderal (Brigjen) dan kini menyandang pangkat bintang dua Inspektur Jenderal (Irjen).

Ia baru saja mengikuti upacara kenaikan pangkat yang dipimpin Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo di Mabes Polri Jakarta.

Kapolri melakukan rotasi besar-besaran termasuk Kapolda Papua Barat yang sebelumnya dijabat Irjen Daniel Tahi Monang Silitonga yang kini bertugas sebagai Kapolda NTT.

Jhonny memang tak banyak berkomentar saat dijumpai wartawan usai tiba di bandar udara Rendani Manokwari. Namun ia berjanji secepatnya akan bertemu sekaligus silaturahmi sebab pernahenjabat sebagai Kapolres Manokwari.

“Sabar ya bro, saya masih lama di sini. Nanti kita atur waktu untuk ketemu,” singkatnya kepada sejumlah wartawan.

Sebelumnya Jhonny bertugas sebagai Karojianstra Sops Polri. Ia juga tercatat pernah menjadi ajudan Presiden Jokowi dan merupakan putra asli Papua pertama yang meraih penghargaan Adhi Makayasa.

Sosok dan gaya kepemimpinannya tentu tak asing bagi warga Manokwari. Pria kelahiran Jayapura 7 Juni 1975 ini pernah menjabat Kapolres dan dikenal sangat disiplin.

Saat itu ia tak kompromi dengan peredaran Minuman Keras dan segala bentuk permainan judi. Menarik dinanti kiprahnya untuk menjaga kondusifitas Papua Barat, termasuk terhadap kegiatan ilegal mining tentunya, Semoga!.

(RED/NN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!